Mengaplikasikan Ilmu Terapan 3R (Reduce, Recycle, Reuse) Kepada Masyarakat, Mahasiswa KKN TIM I UNDIP Berkontribusi dalam Pendaur Ulang Sampah Sebagai Taman Eco-Brick di SMPN 3 Pulosari

 


Campusnesia.co.idPulosari (03/02/2024) Mengelola sampah dengan benar adalah salah satu cara penting untuk menjaga lingkungan kita tetap bersih dan sehat. Prinsip 3R merupakan konsep penting dalam manajemen limbah dan pelestarian lingkungan. Prinsip ini bertujuan untuk mengurangi jumlah sampah yang dihasilkan dan memanfaatkan kembali sampah yang dapat didaur ulang seperti botol plastik, kertas, dan sampah lainya. Adapun salah satu cara dalam menerapkan prinsip 3R yaitu dengan mendaur ulang sampah plastik menjadi eco-brick. 

Ecobrick berasal dari dua kata dalam Bahasa inggris yaitu eco dan brick. Eco adalah lingkungan sedangkan brick artinya bata. Jika diterjemahkan secara langsung maka eco-brick merupakan bata ramah lingkungan yang bisa digunakan sebagai alternatif pengganti bata untuk mendirikan bangunan.  Eco-brick berwujud botol plastik dengan isian berbagai macam sampah plastik hingga penuh dan padat.

Mahasiswa KKN TIM I 2023/2024 Universitas Diponegoro yang diterjunkan di Desa Pagenteran melaksanakan kegiatan pendaur ulangan sampah menjadi eco-brick di SMPN 3 Pulosari. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk program kerja KKN multidisiplin kami. Kegiatan ini diawali dengan pemberian materi pada hari kamis, 1 Februari kemarin yang menjelaskan tentang pengenalan umum eco-brick serta tata cara pembuatanya kepada siswa kelas 7 SMPN 3 Pulosari, setelah pemberian materi maka dari kami mengintruksikan untuk membawa alat dan bahan yang digunakan untuk pembuatan eco-brick di kemudian hari.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari sabtu, 3 Februari 2024 diawali dengan  pengisian berbagai macam sampah plastik ke botol plastik setelah itu beberapa siswa yang sudah selesai maka akan langsung diajak menuju taman untuk membersihkan lingkungan sekitar taman terlebih dahulu. 

Setelah taman sudah selesai dibersihkan maka dari kami mengintruksikan kepada siswa untuk mulai menghiasi sekitar taman dengan menggunakan bahan eco-brick yang sudah ada. Harapan kami dengan diadakanya acara ini siswa-siswi SMPN 3 Pulosari terbuka kesadaranya akan pentingnya menjaga ligkungan sekitar dan dapat mengurangi potensi pencemaran lingkungan baik di luar sekolah maupun di dalam sekolah.
 

Editor:
Achmad Munandar

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon