Berkenalan dengan Ning Umi Laila, Pendakwah Muda Idola Gen Z

 



Campusnesia.co.id - Sebuah pepatah bijak mengatakan bahwa nasehat akan lebih mudah diterima jika disampaikan dengan cara yang sesuai dengan audiennya. Mungkin demikian fenomena yang terjadi saat ini, dakwah oleh generasi muda dan bahasa anak muda lebih mengena untuk kaum muda yang sekarang disebut Gen Z.

Hal ini menjelaskan fenomena viralnya penceramah muda Ning Umi Laila di sosial media, dari Instagram, TikTok hingga youtube. Sebenarnya siapa sosok pendakwah muda Ning Umi Laila ini? yuk kita kenal lebih dekat lewat postingan berikut ini.

Ning Umi Laila merupakan putri dari da’i terkenal di Jawa Timur, yaitu KH Edy Rahmatullah, atau yang akrab disapa Kyai Granat. Beliau merupakan salah satu pengurus Nadhlatul Ulama (NU) di Surabaya.

Ning Umi Laila memiliki nama lengkap Ummi Lailatul Rahmah Hadi. Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara pasangan Sulastri dan KH Edy Rahmatullah. Ia dibesarkan oleh kedua orangtuanya di lingkungan pesantren. 

Tahun 2024 ini, Ning Umi Laila berusia 24 tahun, ia telah menggeluti dakwah dan ceramah sejak duduk di bangku SMA. Kala itu, ia kerap mengikuti ayahnya yang berdakwah ke berbagai tempat. Ketertarikannya untuk ceramah dan berdakwah pun mulai muncul. Sampai saat ini, Ning Umi Laila sering mengisi ceramah di beberapa daerah, khususnya di wilayah Jawa Timur.

Ning Umi Laila disukai masyarakat karena ceramahnya yang bagus. Ia seringkali menyelipkan candaan di setiap dakwahnya agar jemaah tidak mudah bosan. 

Selain itu suaranya juga merdu, dalam setiap ceramahnya, ia acap kali melantunkan beberapa tembang sholawat yang populer.

Salah satu sholawat yang melekat pada dirinya adalah Alamate Anak Sholeh. Lantunan sholawat ini viral di media sosial, khususnya di TikTok.

Sholawat Alamate Anak Sholeh ini sebenarnya merupakan syair berbentuk pitutur (nasihat) berbahasa Jawa. Syair ini diambil dari kitab-kitab Salaf dan merupakan karangan dari KH Rois Yahya Dahlan.

Saat ini Ning Umi Laila belum menikah, ia baru saja lulus dari Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (UINSA), Surabaya Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI).

Alamat IG Ning Umi Laina adalah Ning Umi Laila Media (@ningumilaila_media). 

Banyak yang bertanya tentang biaya atau maaf tarif mengundang Ning Umi Laila untuk mengisi pengajian, namun hingga tulisan ini diposting kami belum dapat informasinya.

Berikut beberapa lantunan sholawat populer yang dibawakan oleh Ning Umi Laila:

1. Sholawat Alamate Anak Sholeh - Cover Ning Umi Laila



2. Sholawat Wali Songo - Cover Ning Umi Laila


Demikian tadi sobat Campusnesia postingan kita kali ini tentang Berkenalan dengan Ning Umi Laila, Pendakwah Muda Idola Gen Z, inspiratif banget ya, semoga bermanfaat sampai jumpa.



===
Baca Juga:



Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon