Dapat Respon Positif Dari Warga, Komunitas Pemuda Weron People Tegalharjo Pati Lanjutkan Pemasangan Lampu Menuju Masjid

0


Campusnesia.co.idPati, 14 November 2024. Komunitas Pemuda Weron People Dukuh Weron Desa Tegalharjo Trangkil Pati lanjutkan tahap dua pemasangan lampu penerangan menuju Masjid. Hal ini dilakulan setelah mendapatkan respon yang positif dari warga setempat.

"Wah ngene yo setuju (red: wah seperti ini ya setuju)." komentar ibu Munasri salah satu warga Dukuh Weron yang rutin sholat berjamaah di Masjid Al Mujahidin. 

Hal senada disampaikan Harso warga Dukuh Weron menanggapi bakti sosial ini, "Program kerjanya bagus, sangat bermafaat untuk warga. Saya memutuskan bergabung setelah melihat aksi nyata teman-teman di komunitas Weron People." Ungkapnya.

Saat ditanya tentang kegiatan ini Paminto selaku ketua menjelaskan, "Program bakti sosial pemasangan lampu penerangan jalan merupakan respon atas keluhan warga Weron yang jalannya gelap ketika berangkat dan pulang dari Masjid untuk sholat Magrib, Isya dan Subuh. Pemasangan lampu pada tanggal 14 November 2024 ini adalah tahap kedua setelah sebelumnya pada tanggal 10 November 2024 dan rencananya akan terus berlanjut di titik-titik jalan lain yang belum tercover lampu dari pemerintah."

"Weron People adalah komunitas pemuda lintas generasi Dukuh Weron Desa Tegalharjo Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati yang bertujuan jadi wadah aktualisasi dan sarana pengabdian anggotanya demi kemajuan Dukuh Weron." Jelas Bowo selaku sekretaris saat ditanya tentang komunitas ini.

Ary Widiarto yang bertugas sebagai bendahara memaparkan pendanaan aneka program komunitas Weron People dari iuaran dan donasi anggota sehingga tidak memberatkan warga atau pemerintah.

"Kami terbuka berkolaborasi dengan pihak manapun jika ada yang ingin mendukung program Weron People baik secara moril maupun materil, selain pemasangan lampu penerangan ada juga foging yang sudah terlaksana serta beberapa program di bidang ekonomi, lingkungan dan kreatif yang akan dilaksanakan kedepannya." Jelas Ary menutup wawancara.


Penulis: Achmad Munandar

Komunitas Pemuda Weron People Pasang Lampu Tenaga Surya Bantu Penerangan Warga Menuju Masjid

0


Campusnesia.co.idPati, Minggu 10 November 2024. Bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan, sekelompok pemuda yang menamakan diri komunitas Weron People memasang lampu penerangan jalan tenaga surya di samping Masjid Al Mujahidin Kethekputih yang berbatasan langsung dengan Dukuh Weron Desa Tegalharjo Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati.

Kegiatan yang dilangsungkan di pagi hari ini selesai menjelang siang dikerjakan gotong royong oleh puluhan pemuda.

"Pemasangan lampu penerangan ini merupakan wujud nyata kepedulian kami pada aspirasi warga Weron yang sering mengeluhkan gelapnya jalan menuju masjid ketika berangkat dan pulang sholat magrib, isya dan subuh" jelas Paminto ketua komunitas Weron People saat ditanya tentang kegiatan ini.

Soal lampu tenaga surya, ia menambahkan, "kami pilih yang tenaga surya selain tidak perlu menyambungkan ke kabel PLN juga hemat biaya, mudah dalam pemasangan dan perawatan serta sejalan dengan misi menggunakan teknologi kekinian yang ramah lingkungan dan terbarukan."


"Dana yang digunakan untuk pemasangan lampu penerangan ini berasal dari iuran dan infaq anggota yang kami lakukan setiap tanggal 1, jadi tidak memberatkan warga untuk iuran" kata Ary Widiarto selaku bendahara menjelaskan sumber dana yang meraka gunakan.

Lampu tenaga surya yang digunakan memiliki spefikasi 1200 W, masa pakai baterai 6-12 jam, kapasitas baterai 3550 mAh dengan jumlah lampu 568 led.

Komunitas Weron People digagas berdasar kepedulian para pemuda Dukuh Weron yang ingin berbuat hal kecil sebagai wujud pengabdian untuk perkembangan dukuhnya. Dijalankan dengan gaya berorganisasi yang santai, rapat ala jagongan namun penuh dengan ide-ide kreatif dan mampu bergerak lebih luwes untuk hasil yang maksimal.


Selain program pemasangan lampu penerangan tenaga surya, sebelumnya juga sudah dilakukan foging saat musim penghujan sebagai pencengahan maraknya penyebaran nyamuk demam berdarah dan masih banyak lagi ide-ide dalam proses penggodokan untuk dijalankan demi Dukuh Weron yang lebih baik lagi dan memaksimalkan peran pemuda dalam mewujudkannya.

"Mohon doa dan dukungannya semoga kami bisa konsiten dan menjalankan aneka program sosial dan pengabdian pada masyarakat yang berkelanjutan" tutup Bowo sektretaris komunitas Weron People ketika ditanya rencana kedepan dan harapan pada komunitas ini.



Penulis: Nandar

Foto: Nandar

Daftar 9 Aplikasi untuk Belajar Bahasa Jepang dan Huruf Kanji

0


Campusnesia.co.id - Di era globalisasi ini menguasai lebih dari dua bahasa adalah hal yang wajib, pertama tentu saja bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional yang akan memudahkan kita berkomunikasi di daerah mana saja di Indonesia. Kedua yaitu bahasa Inggris sebagai bahasa internasional yang akan memudahkan kita berkomunikasi dengan warga negara mana saja.

Berikutnya penting untuk menguasai satu lagi bahasa negara lain, misalnya Jepang. Sebagaimana kita tahu dalam banyak aspek negara jepang lebih unggul dari negara kita, misalnya teknologi, industri, hiburan, transportasi dan pendidikan.

Saat ini jepang jadi salah satu tujuan paling poluler untuk wisata, belajar dan bekerja karena upahnya jauh lebih tinggi ketimbang di tanah air. Bahkan untuk pekerjaan merawat tanaman di kebun, negara Jepang memberikan upah yang besar bagi pekerjanya, maka tak heran banyak warga Indonesia yang ingin bekerja di sana bahkan hanya dengan berbekal pendidikan SMA, SMK dan sederajat.

Tapi sebelum memutuskan untuk bekerja di Jepang, salah satu hal yang sobat wajib pelajari dan siapkan adalah kemampuan berbahasa Jepang. Solusinya bisa belajar lewat LPK atau Lembaga Pelatihan Kerja atau bisa juga mandiri dengan menggunakan beragam aplikasi yang kini sudah tersedia dan bisa diinstall di handphone masing-masing.

Apa saja? ini dia daftarnya:


1. Anki
Anki is a free and open-source flashcard program. It uses techniques from cognitive science such as active recall testing and spaced repetition to aid the user in memorization. The name comes from the Japanese word for "memorization".


2. Imiwa?
is an online, multilingual Japanese dictionary which offers an intuitive search function with 170,000+ Japanese entries and the corresponding.


3. Italki
italki is an online language learning platform which connects language learners and teachers through video chat. The site allows students to find online teachers for 1-on-1 tutoring, and teachers to earn money as freelance tutors. italki is headquartered in Hong Kong, China.


4. JapanesePod101 
JapanesePod101  offers over 10,000 hours of videos and podcast lessons to teach you to speak Japanese. You will find grammar lessons, cultural lessons.


5. Memrise
Memrise is a British language platform that uses spaced repetition of flashcards to increase the rate of learning. It is based in London, UK. Memrise offers user-generated content on a wide range of other subjects.


6. LingoDeer 
LingoDeer will have you speaking Japanese and raising your fluency level from day one. It follows a fun building-block approach that feels more like a game.


7. Human Japanese
Human Japanese was created by a small dedicated team, and it shows. The app is extremely thorough, with explanations for just about everything every step.


8. Obenkyo
Obenkyo is the app to completely master Japanese characters and basic vocabulary. With drawing recognition and flashcards, you can repeatedly.


9. Duolingo
An all-round app for learning the basics of foreign languages, Duolingo has become hugely popular in the past few years. Learners of Japanese.




Demikian tadi sobat Campusnesia, postingan kita kali ini tentang Daftar 9 Aplikasi untuk Belajar Bahasa Jepang dan Huruf Kanji, semoga bermanfaat sampai jumpa.



Penulis
Nandar

FAI Unisvet Bekali Mahasiswa dengan Pelatihan Leadership dan Keorganisasian

0



Campusnesia.co.idFakultas Agama Islam (FAI) Universitas Ivet (Unisvet) Semarang mengadakan Workshop bertema Leadership dan Wawasan Berorganisasi pada Sabtu, 09 November 2024 yang bertempat di Bukit Alam Bandungan Kab. Semarang.

Pada acara ini dihadiri oleh Siti Maemunah M.S.I Dekan FAI, Raditya Ahmad Rifandi, S.Kel., M.Ling Ketua Unit Prestasi dan Ormawa Universitas Ivet, para Dosen FAI dan mahasiswa  Prodi Pendidikan Agama Islam serta mahasiswa Prodi Pendidikan Guru  Madrasah Ibtidaiyah di di lingkungan FAI.

Dewi Julia selaku panitia menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembekalan tenteng organisasi mahasiswa di Fakultas Agama Islam.

Pada saat memberikan sambutan, Siti Maemunah berpesan agar mahasiswa tidak hanya aktif dalam kegiatan akademik tetapi juga aktif dalam kegiatan non akademik dan kemahasiswaan di kampus.

"Mahasiswa adalah jenjang siswa yang tertinggi. Maka harus memiliki bekal skil yg mumpuni utk siap terjun ke masyarakat, jadi ketika diminta untuk memimpin diskusi, menjadi MC dan tugas lainnya sebagainya harus siap. Manfaatkan kegiatan ini dengan baik dan gali potensi kalian sebaik-baiknya." Tambah Dekan FAI.

Raditya Ahmad Rifandi Dosen Prodi Ilmu Lingkungan menyampaikan agar mahasiswa memiliki motivasi dan mengikuti berbagai perlombaan dan aktif di kegiatan Unit Kegiatan Mahasiswa.

Selian itu, beliau juga menginformasikan kampus siap memfasilitasi pendampingan dan pelatihan sesuai dengan bakat dan minat mahasiswa.

Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan pemaparan materi Organisasi dan Kepemimpinan, Teknik Publik Speaking, dan Peran Mahasiswa dalam pengembangan mahasiswa.[Adm/akls]

Rekomendasi 5 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Korea dan Huruf Hangul Bagi Pemula

0



Campusnesia.co.id – Budaya Korea saat ini sangat mendominasi segala bidang di Indonesia dari mulai industri musik, drama Korea, kecantikan, makanan, hingga gaya berpakaian.

Bagi para penggemar drama, mempelajari Bahasa Korea adalah suatu hal yang harus dilakukan agar bisa memahami alur cerita yang ditampilkan.

Untuk kamu para pemula yang ingin belajar Bahasa Korea hingga fasih seperti native speaker, 5 aplikasi berikut akan sangat membantu.

Berikut adalah rekomendasi 5 aplikasi terbaik untuk belajar Bahasa Korea hingga fasih yang kami kutip dari fluentu.com sangat cocok untuk pemula.


1. Duolingo
Duolingo merupakan platform online untuk belajar Bahasa terbesar dengan lebih dari 30 bahasa termasuk Bahasa Korea.

Aplikasi ini sangat cocok bagi pemula karena tampilannya yang tidak membosankan, layaknya bermain game, dan penuh dengan gambar-gambar menarik.

Cara kerja aplikasi Duolingo yang seperti game inilah yang terus memacu kita untuk meningkatkan kemampuan belajar Bahasa kita.

Belajar Bahasa Korea bagi pemula menjadi sangat mudah karena proses pembelajarannya runtut dari mulai pengenalan alfabet Korea, vocabulary, hingga struktur kalimat.

Pembelajaran di Duolingo didasarkan pada cara mengajarkan Bahasa kepada anak-anak dengan menampilkan informasi yang berulang ulang agar kita mampu mengingat dengan baik.

Hanya dengan waktu minimal 5 menit sehari, kita sudah bisa meningkatkan kemampuan berbahasa korea dengan Duolingo. 

Hal ini sangat cocok bagi pemula yang tidak punya banyak waktu untuk belajar Bahasa di kelas. Selain itu, belajar Bahasa Korea menjadi lebih menyenangkan karena dapat dilakukan bersamaan dengan aktivitas yang lain.



2. TenguGo Hangul
Aplikasi TenguGo Hangul adalah aplikasi yang cocok bagi pemula, terutama untuk yang ingin belajar dasar-dasar huruf Hangul.

TenguGo Hangul menjelaskan dengan detail bagaimana sejarah huruf Hangul diciptakan, sehingga membuat pengguna menjadi terbiasa dengan dasar dasar karakter hurufnya.

Aplikasi TenguGo Hangul menyediakan materi, kuis, dan flashcard yang berisikan huruf-huruf hangul yang akan dipelajari. 

Materi yang diajarkan sangat lengkap dari mulai huruf vokal, konsonan, dan cara pengucapannya.



3. Naver Dictionary
Naver Dictionary merupakan aplikasi kamus Bahasa Korea yang dilengkapi dengan audio pengucapan dan contoh kalimat.

Naver Dictionary merupakan bagian dari mesin pencari yang popular di Korea yaitu Naver. Naver telang mengembangkan mesin pencari dengan Bahasa Korea yang akurat dan komprehensif.

Aplikasi ini tersedia dalam 33 bahasa termasuk Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris, sehingga memudahkan pengguna dalam mulai belajar.

Naver Dictionary menyediakan berbagai macam contoh kalimat, kata popular Korea, dan struktur tata Bahasa yang benar.

Selain itu, Naver Dictionary juga dapat difungsikan sebagai alat yang mampu menerjemahkan kalimat sulit dengan cepat.



4. LingoDeer
LingoDeer merupakan aplikasi belajar Bahasa Korea yang sangat cocok untuk pemula. Aplikasi ini menyediakan dasar dasar kosakata, tata Bahasa, dan dialog dalam Bahasa Korea.

Aplikasi ini melatih penggunanya langkah demi langkah, sehingga para pemula dapat mengikuti pembelajaran dengan mudah.

LingoDeer menampilkan flashcard, cerita, dan kata dalam Bahasa Korea dengan tampilan yang membuat penggunanya tidak cepat bosan.



5. HelloTalk
Aplikasi HelloTalk merupakan aplikasi alih Bahasa yang dilengkapi dengan fitur unik yaitu dapat terhubung langsung dengan native speaker yang dapat membantu Latihan pengucapan dan koreksi tata Bahasa.

HelloTalk tidak hanya digunakan untuk belajar Bahasa Korea, tapi juga digunakan untuk belajar lebih dari 100 bahasa di dunia.

Aplikasi HelloTalk ini gratis dan dikembangkan oleh sukarelawan. Pengguna dapat mengirimkan video mereka saat berlatih Bahasa, lalu mendapat umpan balik dari native speaker.

Demikian tadi sobat Campusnesia, postingan kita kali ini tentang 5 Aplikasi Terbaik Untuk Belajar Bahasa Korea Bagi Pemula. Semoga bermanfaat, sampai jumpa.



Penulis


Sumber: https://www.fluentu.com

===
Baca juga:

Pegiat Griya Peradaban Khoirul Adib Raih Penghargaan Wisudawan Terbaik

0



Campusnesia.co.id - Semarang (07/11) - Pegiat Griya Peradaban Khoirul Adib menerima penghargaan “wisudawan terbaik” di acara wisuda ke-94 Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang Program Studi Teknologi Informasi 2024.

Penghargaan ini diberikan atas usahanya dalam menyelesaikan studi dengan waktu tiga koma tiga tahun dengan IPK 3,97 dan menyelesaikan skripsi yang berjudul “Pengembangan Framework Chatbot Fiqih Berbasis Kitab Fathul Qorib Menggunakan LLM Gemini Untuk Meningkatkan Relevansi Jawaban” dalam kurun waktu dua bulan.

Meskipun dari keluarga sederhana, namun tidak menyurutkan semangat Adib untuk meraih pendidikan tinggi. Keadaan kedua orangtuanya dijadikan inspirasi dan motivasi dalam meraih mimpinya. Adib berasal dari Dusun Kedungkebo, Desa Rayung, Tuban, Jawa Timur.

“Tidak ada mimpi yang terlalu besar untuk di capai. Setiap perjuangan akan membuahkan hasil jika di lakukan dengan sepenuh hati. Jangan pernah berhenti bermimpi dan berusaha, karena impian kita adalah jalan menuju masa dpan yang gemilang.” ungkapnya

Ma'as Shobirin selaku pendiri Griya Peradaban juga menjelaskan Adib juga sosok yang aktif dan kontributif sebagai pegiat di perkumpulan.

"Saya bangga atas capaian saudara Adib. Ia pribadi yang cakap dan selama dua tahun ini menjadi pegiat aktif di perkumpulan griya peradaban. Semoga hal baik ini terus dilahirkan oleh banyak generasi di griya peradaban", tuturnya.

Selain sebagai wisudawan terbaik, Adib juga menerima penghargaan sebagai Pemuda Utama Jawa timur 2023 atas kontribusinya dalam dalam pengembangan digitalisasi dan edukasi teknologi di Jawa Timur dan berkesempatan mengunjungi delapan Negara, yaitu Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Turki, Jepang, Korea Selatan dan Amerika Serikat  dalam rangka kompetisi dan student mobility. Adib juga meraih berbagai prestasi Internasional.

Keluarga griya peradaban menyampaikan selamat kepada Khoirul Adib atas prestasi gemilang yang diraih. Semoga penghargaanya menjadikan satu langkah dalam mencapai prestasi-prestasi lainya di masa yang akan datang dan dapat menginspirasi para  pemuda untuk perubahan yang positif.

Sosialisasi Desa Wisata Dan Pembuatan Pokdarwis

0



Campusnesia.co.id -  Dusun Sironjang, Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunung Pati, (Jumat, 1/11/2024) Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Diponegoro telah melaksanakan kegiatan Sosialisasi Peran Pokdarwis untuk Pengembangan Desa Wisata di Dusun Sironjang, Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunung Pati. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya mendukung pengembangan desa wisata dengan memberdayakan masyarakat lokal melalui pembentukan Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata). Kegiatan ini diinisiasi oleh Harizky Aarfianto dan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada warga mengenai pentingnya Pokdarwis dalam mendukung pengembangan desa wisata lokal. Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan organisasi remaja Irras (Ikatan Remaja Aktif Sironjang) yang akan menjadi pelopor dalam pembentukan Pokdarwis.

Kegiatan dimulai pada pukul 20.00 WIB dan dihadiri oleh perwakilan warga Dusun Sironjang serta organisasi remaja Irras (Ikatan Remaja Aktif Sironjang), yang akan menjadi pelopor dalam pembentukan Pokdarwis. Sosialisasi ini dipandu langsung oleh Harizky Aarfianto sebagai penyelenggara dengan bimbingan dari Ir. Bambang Sulistyanto, M. Agr. Sc., Ph.D., IPU. 


Dalam sosialisasi ini, disampaikan materi mengenai pentingnya Pokdarwis dalam pengembangan desa wisata serta langkah-langkah pembentukan kelembagaan yang efektif. Pokdarwis diharapkan dapat memainkan peran penting dalam mengelola dan mempromosikan daya tarik wisata lokal, termasuk kesenian tradisional kuda lumping yang menjadi ciri khas Dusun Sironjang. Melalui kegiatan ini, masyarakat diharapkan semakin memahami potensi desa wisata dan pentingnya partisipasi mereka dalam menjaga dan mengembangkan potensi lokal. 

Acara diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab, di mana warga dan anggota Irras aktif dan termotivasi dalam pembentukan pokdarwis. Diskusi ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan desa wisata yang mandiri dan berkelanjutan di Dusun Sironjang. Kegiatan ini berakhir pada pukul 21.30 WIB, dan berlangsung lancar serta mendapat respons positif dari seluruh peserta.



Editor:
Achmad Munandar

Sepeda Listrik Marak Digunakan Anak-anak Orang Tua Harus Waspada

0




Campusnesia.co.id - Tahun 2024 ini bisa dikatakan merupakan trennya kendaraan listrik dari mobil, sepeda motor hingga sepeda listrik. Khusus sepeda listrik misalnya, lima atau sepuluh tahun lalu harganya masih sangat mahal namun saat ini dengan memiliki uang dari 3-5 juta sudah bisa membawa pulang sebuah sepeda listrik yang tak perlu dikayuh lagi.

Penggemarnya adalah ibu-ibu dan anak-anak, bahkan di jalanan desa sudah sangat banyak ditemui anak-anak SD berangkat sekolah membawa sepeda listriknya.

Maraknya sepeda listrik hingga ke pelosok desa ini tidak lepas dari program pemerintah yang menggalakkan penggunaan Electronik Vehicle atau EV, tak tanggung-tanggung banyak subsidi yang diberikan hingga harganya sangat terjangkau dibanding awal-awal kemunculan kendaraan listrik tersebut.

Beragam merkpun mulai bermunculan, baik yang buatan lokal hingga produk impor yang kebanyakan impor dari China. Tidak bisa dipungkiri soal manufacturing kendaraan listrik terutama sepeda, China sangat memimpin dan bisa menjual dengan harga yang terjangkau.

Beberapa merk yang sering dijumpai di jalanan diantaranya sepeda listrik merk Uwinly dengan harga kisaran 2-3 juta, Selis, Bonjour, Viar dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sepeda listrik memang memiliki fitur yang menarik dan memudahkan serta asyik sebagai kendaraan jarak dekat dan sarana bermain. Tidak usah mengayuh layaknya sepeda onthel, cukup puter gas seperti sepeda motor, dilengkapi beragam aksesoris dan terlihat keren sebagai gaya.

Pengisian dayanya pun terbilang mudah, jika batery mulai habis cukup dicharge layaknya handphone dan beberapa jam sepeda siap digunakan kembali, biaya listriknya pun murah tak semahal jika harus beli bensin.


Orang tua harus waspada

Di luar semua kemudahan dan kerennya sepeda listrik di atas, orang tua yang membelikan anaknya sepeda listrik harus mewanti-wanti dan waspada dengan hal-hal yang terjadi di jalanan.

Sepeda listrik ini tidak ada suaranya, berbeda dengan sepeda motor sering kali pengendara lain di jalan tidak tahu kehadirannya sehingga berbahaya jika tidak hati-hati dalam menyalip misalnya.

Anak-anak yang umumnya SD belum memahami bagaimana berkendara di jalanan, sepeda listrik yang menggunakan gas layaknya sepeda motor namun lebih sensitif bisa sangat berbahaya baik bagi pengendaranya maupun pengguna jalan lain.

Dengan kemudahan dan bahaya di atas, sekali lagi sebagai orang tua harus bijak dan mewanti-wanti kepada anak-anaknya saat menggunakan sepeda listrik di jalanan. Harus sudah diberitahu tentang dasar-dasar berkendara layaknya naik sepeda motor misalnya harus menghidupkan lampu sein sebelum belok, tidak berhenti mendadak, berkendara dengan kecepatan sewajarnya tidak saling balapan atau mengebut di jalan dan memastikan kanan kiri sebelum berbelok.

Demikian tadi sobat Campusnesia, postingan kita kali ini tentang Sepeda Listrik Marak Digunakan Anak-anak Orang Tua Harus Waspada, semoga bermanfaat sampai jumpa.

Info Drama Korea dan Jepang Tayang Bulan November 2024

0




Campusnesia.co.id - Sudah masuk bulan November 2024 saatnya kami hadirkan info drama korea dan jepang yang bakal menemani akhir tahun ini, apa saja? ini daftarnya:


1. Hustlin Boy (WOWOW)


2. Brewing Love (ENA)
Chae Yong-Joo (Kim Se-Jeong) adalah mantan anggota pasukan khusus di militer. Dia memiliki kekuatan fisik yang kuat, ketabahan mental yang kuat dan keceriaan uniknya sendiri. Dia juga pandai menyembunyikan emosinya yang sebenarnya. Dia sekarang bekerja sebagai penjual di sebuah perusahaan minuman keras. Dia telah bekerja di perusahaan tersebut selama 6 tahun dan telah memperoleh gelar raja penjualan. Dia sangat mengabdi pada pekerjaannya dan cabang tempatnya bekerja, namun cabang tersebut berada di ambang penutupan. Untuk menghindari penutupan, dia menjalankan misi. Misinya adalah menjual bir baru. Bir itu dibuat oleh brewmaster & CEO perusahaan pembuatan bir Yoon Min-Joo (Lee Jong-Won). Dia adalah pria yang sensitif dan pandai merasakan emosi orang lain. Dia tinggal di daerah pedesaan yang damai dan tenang untuk fokus membuat bir dan emosinya, tetapi Chae Yong-Joo muncul di hadapannya. Ini mengubah hidupnya.

Sedangkan Bang A-Reum (Shin Do-Hyun) adalah manajer tim perencanaan. Dia bersaing dengan Chae Yong-Joo untuk pembuatan bir Yoon Min-Joo. Oh Chan-Hwi (Baek Sung-Chul) adalah teman Chae Yong-Joo yang berjiwa bebas.

 
3. KBS Drama Special: The History of Us (KBS2)

 
4. Face Me (KBS2)


5. Gangnam B-Side (Disney+)


6. Mr. Plankton (Netflix)
Tidak ada yang mencintai Hae Jo (Woo Do-Hwan), karena tidak ada seorang pun, termasuk Hae Jo, yang mengetahui siapa ayah kandungnya. Hal ini membuat orang mengira dia seperti zat najis di antara mereka. Suatu hari, dia mendengar berita yang akan mengubah hidupnya. Dia memutuskan untuk pergi mencari ayah kandungnya. Dia kebetulan memiliki Jo Jae-Mi (Lee Yoo-Mi) menemaninya dalam perjalanannya.

Jo Jae-Mi selalu ingin memiliki keluarga. Dia akan menikah dengan Eo Heung (Oh Jung-Se), yang merupakan penerus Keluarga Eo. Keluarga Eo, termasuk ibu mereka Beom Ho-Ja (Kim Hae-Sook), menjalankan sebuah perusahaan makanan. Mereka tidak menyukai Jo Jae-Mi sebagai istri Eo Heung, namun menerimanya karena Eo Heung memberi tahu mereka bahwa dia hamil. Pada hari pernikahan mereka dan sebelum upacara pernikahan dimulai, Jo Jae-Mi menghilang bersama Hae Jo.


7. The Fiery Priest 2 (SBS)

 
8. Social Savvy Class101 (Cinema Heaven)

 
9. Beyond Goodbye (Netflix)


10. Gezan Meshi (TV Tokyo)

 
11. Marry You (Channel A)

 
12. Kind Ms. Sun-Joo (MBC)


13. Parole Examiner Lee (tvN)


 
14. When The Phone Rings (MBC)
Baek Sa-Eon (Yoo Yeon-Seok) berasal dari keluarga politik bergengsi dan dia menjadi juru bicara presiden termuda di Korea. Latar belakangnya juga mencakup waktu yang dihabiskan sebagai koresponden perang, negosiator sandera, dan pembawa berita utama. Dia menikah dengan Hong Hee-Joo (Chae Soo-Bin) 3 tahun lalu. Dia adalah putri seorang pemilik surat kabar. Dia mengidap penyakit bisu karena kecelakaan yang dialaminya saat dia masih kecil. Dia bekerja sebagai penerjemah bahasa isyarat di pengadilan dan di televisi. Baek Sa-Eon & Hong Hee-Joo menikah sebagian besar karena kenyamanan. Selama 3 tahun terakhir, mereka tidak saling berkomunikasi atau makan bersama. Mereka berpura-pura menjadi pasangan suami istri yang bahagia. Suatu hari, Hong Hee-Joo diculik oleh orang tak dikenal. Ini mengubah kehidupan pernikahan mereka.

 
15. Love Your Enemy (tvN)

 
16. The Trunk (Netflix)
In-Ji (Seo Hyun-Jin) bekerja untuk penyedia pernikahan kontrak NM. Perusahaan menyediakan pasangan bagi kliennya untuk pernikahan kontrak jangka waktu tetap selama 1 tahun. In-Ji telah menyelesaikan pernikahan kontraknya yang ke-4. Dia bertemu Jung-Won (Gong Yoo) untuk pernikahan kontraknya yang ke-5. Jung-Won bekerja sebagai produser musik. Hidupnya dipenuhi dengan kecemasan dan kesepian karena rasa sakit dari masa lalunya. Dia masih sangat merindukan mantan istrinya Seo-Yeon, yang melamar pasangannya yang menyediakan perusahaan NM untuknya. Jung-Won bertemu In-Ji dari NM dan dia memulai pernikahan keduanya dengannya. Mereka saling mengenal dan terbiasa satu sama lain seiring berjalannya waktu. Suatu hari, sebuah batang misterius ditemukan dari sebuah danau. Hal ini membawa mereka ke dalam pusaran rahasia di balik perusahaan NM.

 
17. The Tale of Lady Ok (JTBC)

Info Lowongan Kerja Posisi Cash - Bank Staff PT Dua Kelinci Pati

0




Campusnesia.co.id - Hallo Future Talents!

PT Dua Kelinci sedang membuka kesempatan buat kamu untuk berkarir di posisi Cash - Bank Staff

Cara melamar: Kirimkan lamaran kamu melalui link berikut : https://bit.ly/CASHBANKSTAFF

Daftarkan dirimu sekarang dan mari berkembang bersama PT Dua Kelinci! 

Grow Together to Create Happy Society!

Hati-hati penipuan! PT Dua Kelinci tidak pernah memungut biaya apapun selama proses rekrutmen!