Mencegah Lebih Baik: Mahasiswa KKN UNDIP Tim II 2024 Melakukan Sosialisasi Pencegahan Penyakit Kembung atau Bloat pada Kambing di Desa Karangrejo

 


Campusnesia.co.id -  Karangrejo (24/7). Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro mengadakan sosialisasi mengenai pencegahan penyakit kembung atau bloat pada kambing sebagai langkah untuk meningkatkan kesejahteraan peternak di Desa Karangrejo. Penyakit kembung sering menjadi masalah bagi peternak di desa ini, dan jika tidak segera ditangani, bisa menyebabkan kematian pada kambing. Penyakit bloat adalah ancaman serius yang sering terjadi pada kambing, terutama ketika pola makan tidak teratur atau saat mengonsumsi pakan yang kurang tepat.

Bloat terjadi ketika gas menumpuk di dalam rumen (bagian perut kambing), yang menyebabkan perut kambing membesar dan memberi tekanan pada organ-organ penting lainnya. Tanpa penanganan yang cepat, bloat dapat berakibat fatal. Untuk itu, mahasiswa KKN berinisiatif memberikan edukasi kepada kelompok ternak tentang cara mencegah dan menangani penyakit ini sejak dini.

Dalam sosialisasi ini, diharapkan para peternak bisa mengenali penyebab, gejala, dan cara pencegahan, serta langkah-langkah penanganan darurat ketika kambing mengalami kembung, termasuk penggunaan obat tradisional dan teknik fisik untuk mengurangi gas di dalam rumen. Dengan berkurangnya kasus kematian kambing akibat penyakit kembung, diharapkan kesejahteraan peternak akan meningkat seiring dengan peningkatan produktivitas ternak dan stabilitas ekonomi yang lebih baik.

Mahasiswa KKN menjelaskan berbagai cara pencegahan penyakit bloat pada kambing, termasuk pentingnya memberikan pakan yang seimbang antara hijauan, seperti rumput segar, dan konsentrat. Mereka juga mengingatkan peternak untuk menghindari pemberian hijauan yang terlalu muda atau basah karena bisa meningkatkan risiko bloat. Selain itu, mereka memberikan informasi mengenai tanda-tanda awal bloat, seperti perut yang membesar, kambing yang terlihat gelisah, dan sering kali mendadak berhenti makan. 

Jika tanda-tanda tersebut muncul, peternak diinstruksikan untuk segera memberikan pengobatan sederhana seperti minyak kelapa atau minyak tanah untuk membantu mengeluarkan gas dari rumen. Selain memberikan teori, mahasiswa KKN juga memperagakan cara-cara sederhana untuk menolong kambing yang terkena bloat, seperti menepuk-nepuk perut kambing atau mengangkat kambing dalam posisi tertentu agar gas lebih mudah keluar.



Nama : 
Evi Candra Dewi

Fakultas/Prodi
Fakultas Peternakan dan Pertanian/Peternakan

Editor:
Achmad Munandar

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon