Mahasiswa KKN UNDIP Mengedukasikan Pentingnya Parenting Anak Usia

(Foto Bersama Kader Posyandu Desa Ngrombo, 
Sumber : Dokumentasi Kegiatan)


Campusnesia.co.id - Ngrombo,Sukoharjo - Janet Fidela Noviandani, Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro, Program Studi Psikologi, Fakultas Psikologi melakukan Sosialisasi mengenai Pentingnya Parenting pada anak di usia “Golden Age” di Desa Ngrombo , Kecamatan Baki;, Kabupaten Sukoharjo .

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro  mencuri perhatian ibu-ibu di Desa Ngrombo dengan menggelar sosialisasi mengenai tips parenting untuk anak-anak di masa Golden Age. Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Ngrombo ini disambut dengan antusias oleh ibu ibu yang hadir, bersemangat untuk mendapatkan ilmu baru mengenai cara mendidik anak di usia emas, yakni 0-5 tahun, yang dikenal sebagai periode krusial dalam tumbuh kembang anak.

Sosialisasi ini difokuskan pada pengenalan konsep “Golden Age” atau masa emas pertumbuhan anak, di mana perkembangan otak dan karakter anak terbentuk dengan sangat cepat. Para mahasiswa KKN memaparkan sejumlah tips dan strategi yang dapat diterapkan oleh para orang tua, seperti pentingnya memberikan stimulasi mental, mendukung perkembangan emosi yang sehat, serta menciptakan lingkungan yang aman dan penuh kasih sayang.

(Foto Bersama Ibu Ibu peserta sosialisasi 
Sumber : Dokumentasi Kegiatan)

Dalam acara tersebut, mahasiswa KKN tidak hanya memberikan materi secara teoretis, tetapi juga mengajak ibu-ibu untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman seputar tantangan yang mereka hadapi dalam mendidik anak-anak mereka. Suasana sosialisasi menjadi sangat interaktif, dengan banyaknya pertanyaan dan diskusi yang berlangsung.

Salah satu mahasiswa, Janet Fidela , menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program KKN mereka yang berfokus pada peningkatan kualitas hidup masyarakat desa melalui pendidikan dan pemberdayaan. “Kami berharap, dengan sosialisasi ini, para ibu di Desa Ngrombo bisa lebih memahami pentingnya peran mereka dalam mendampingi anak-anak di usia emas. Dukungan yang tepat di usia ini akan sangat berpengaruh pada masa depan anak-anak kita,” ujarnya.

Kegiatan sosialisasi ini diakhiri dengan pembagian Leaflet singkat tentang parenting anak di usia Golden Age, yang diharapkan dapat menjadi referensi berkelanjutan bagi ibu-ibu di Desa Ngrombo dalam mendidik anak-anak mereka. Mahasiswa KKN berkomitmen untuk terus mendampingi masyarakat desa dalam menerapkan tips-tips yang telah disampaikan.



Penulis:
Janet Fidela Noviandani

Editor:
Achmad Munandar

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon