Cegah Anemia, Mahasiswi KKN Tim II Undip Galakan Gerakan Sadar Anemia di SMPN 3 Subah


Foto bersama Bapak Ibu Guru SMPN 3 Subah.
Sumber: Dokumentasi pribadi 



Campusnesia.co.id - Batang (29/07/2024), mahasiswa KKN Tim II Undip pada hari Senin, 29 Juli 2024 di SMPN 3 Subah mengadakan acara "Gerakan Sadar Anemia" yang diikuti oleh siswa kelas 7 dan 8. Acara ini berlangsung mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB dengan berbagai kegiatan yang edukatif dan interaktif.

Acara dimulai dengan pertemuan antara pihak penyelenggara dan Kepala Sekolah SMPN 3 Subah. Ibu Kepala Sekolah, menyambut baik inisiatif ini dan menyampaikan harapannya agar siswa-siswi lebih peduli terhadap kesehatan, khususnya mengenai anemia.

Selanjutnya, para siswa diberikan materi tentang pentingnya mencegah anemia dan manfaat dari mengonsumsi tablet tambah darah. Materi ini disampaikan oleh mahasisiwi Fakultas Kesehatan Masyarakat Undip. Mahasiwi tersebut menjelaskan gejala anemia, dampak buruknya bagi kesehatan, cara pencegahannya, dan peran laki-laki dalam mencegah anemia. 

Untuk mengurangi kekhawatiran siswa terhadap tablet tambah darah, mahasiswi tersebut juga memperlihatkan tablet tambah darah yang tidak berbau amis. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan minat siswa untuk rutin mengonsumsi tablet tersebut.

Agar suasana lebih santai dan siswa lebih bersemangat, acara dilanjutkan dengan kegiatan ice breaking. Permainan seru yang sederhana diadakan untuk mencairkan suasana dan meningkatkan kebersamaan antar siswa.

Foto kegiatan sosialisasi Gerakan Sadar Anemia di SMPN 3 Subah
Sumber: Dokumentasi pribadi
 

Salah satu kegiatan yang paling menarik adalah learning games menggunakan ular tangga kesehatan. Dalam permainan ini, siswa belajar tentang anemia dan manfaat tablet tambah darah melalui pertanyaan-pertanyaan yang ada di setiap kotak permainan.

Untuk menambah semangat belajar, diadakan kuis berhadiah dengan pertanyaan seputar materi yang telah disampaikan. Siswa-siswi yang berhasil menjawab pertanyaan dengan benar mendapatkan hadiah menarik dari panitia.

Sebagai penutup, seluruh peserta acara melakukan sesi foto bersama. Foto bersama ini diambil sebagai kenang-kenangan dan bentuk dokumentasi kegiatan "Gerakan Sadar Anemia" di SMPN 3 Subah.

Pihak sekolah berharap melalui acara ini dapat meningkatkan kesadaran siswa-siswi tentang pentingnya mencegah anemia dan membiasakan diri untuk mengonsumsi tablet tambah darah demi kesehatan mereka.




Editor:
Achmad Munandar 

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon