Berkenalan Dengan Apotek Hidup : Tanaman Obat Keluarga




Campusnesia.co.idTanaman obat keluarga (TOGA) merupakan tanaman dengan sejuta manfaat karna mempunyai manfaat farmakalogis sehingga dapat digunakan sebagai pengobatan tradisional dalam mengatasi berbagai penyakit. Indonesia memiliki keanekaragamaan hayati yang tinggi termasuk pada tanaman yang dapat digunakan sebagai obat sebanyak 1.300 seperti jahe, kunyit, kencur, serta tanaman lainnya. 

Sayangnya pemanfaatan tanaman TOGA masih asing ditelinga masyarakat. Masyarakat mengkomsumsi TOGA dengan rasa yang kurang lezat sehingga masyarakat hanya meminum TOGA saat merasa sakit. Permasalahan terhadap tanaman TOGA ini juga terjadi pada desa Pengilon, kecamatan Bulu, kabupaten Temanggung yang dimana para masyarakat belum bisa mengelola TOGA yang lezat untuk dikomsumsi. Dari permasalahan yang terjadi mahasiswa universitas diponegoro, selaku mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro 2023/2024 yang berasa dari jurusan Biologi, Fakultas Sains dan Matematika memperkenalan TOGA dengan rasa yang lebih lezat untuk dinikmati melalui program kerjanya berjudul “Pengenalan dan pemanfaatan TOGA”.

Jahe lemon Serai JALESA merupakan minuman yang dikenalkan kepada masyarakat pada desa pengilon yang dimana terdapat jahe, lemon, dan serai yang dimana ketiga tanaman tersebut mempunyai manfaat yang banyak selain itu rasa yang dari minuman tersebut juga lezat sehingga masyarakat dapat mengkomsumsi minuman tersebut setiap harinya. Jalesa merupakan minuman yang terbuat dari rebusan jahe, lemon, dan serai sehingga pada minuman tersebut menghasilkan rasa segar yang berasal dari lemon serta jahe dan serai yang memberikan rasa hangat. Rasa hangat pada minuman sangat cocok pada desa Pengilon yang dimana mempunyai suhu yang dingin sehingga minuman ini dapat menghangatkan tubuh.

Dengan demikian, sosialisasi mengenai pembuatan tanaman obat keluarga ini dirasa penting untuk dilakukan agar para warga didesa pengilon dapat menjaga kesahatan dari hal terkecil seperti minuman yang dikonsumsi sehari-harinya. 


Editor:
Achmad Munandar

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon