Campusnesia.co.id - Desa Sanggang, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharojo (22/07/2023). Mahasisawa Kuliah Kerja Nyata Universitas Diponegoro (KKN TIM II UNDIP), Dean Agusta Perdana Putra, melakukan program monodisiplin dengan memperkenalkan proses digitalisasi dan branding kepada masyarakat Desa Sanggang khususnya Pelaku UMKM dan Ekonomi Kreatif, Sukoharjo.
Kemajuan teknologi yang semakin hari semakin canggih sehingga semakin mempermudah aktivitas kehidupan sehari-hari harus dimaksimalkan dan dimanfaatkan dengan sebaik mungkin. Salah satu dampak kemajuan teknologi tersebut yaitu Digitalisasi. Proses digitalisasi dapat membantu suatu perusahaan atau perorangan dalam memasarkan atau memperkenalkan produk mereka dengan jangkauan yang luas dan tak dibatasi waktu.
Digitalisasi dan Branding merupakan suatu aspek penting dalam dunia bisnis dan pemasaran. Branding membantu perusahaan untuk membangun merek yang kuat dan dikenal oleh konsumen, membedakan diri dari pesaing, serta membantu pertumbuhan bisnis.
Program “Tingkatkan Kualitas dengan Sumber Daya Cerdas” ini merupakan program yang dibentuk untuk mewadahi masyarakat dalam membangun produk yang kuat sehingga dapat bersaing di pasar yang akan dituju.
Proses digitalisasi ini juga dilakukan agar dapat membantu proses pertumbuhan UMKM sehingga dapat menjual produk mereka ke konsumen luas. Merek produk yang kuat dapat membangun koneksi emosional dan meningkatkan loyalitas pelanggan. Pada akhirnya, penjualan produk atau jasa suatu perusahaan semakin meningkat.
Selain proses pengenalan manfaat digitalisasi dan branding bagi UMKM dan Desa, pada program ini dilakukan pengenalan terkait bagaimana cara mendesain flayer secara online sehingga dapat memberikan ruang bagi masyarakat dalam menyampaikan informasi produk mereka kepada calon konsumen yang akan dituju. Sehingga produk olahan yang asli berasal dari Desa Sanggang dapat dipasarkan dengan luas.