Campusnesia.co.id - Pokak, Klaten (1/07/2023) – Mahasiswi KKN Tim II Universitas Diponegoro 2022/2023, Felicia Annabel Daonna Tampubolon melaksanakan program Penyuluhan Pencegahan Stunting pada Anak di Desa Pokak, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Penyuluhan dilaksanakan di Paud Mekar Lestari pada tanggal 10 Juli 2023 pukul 10.00 WIB bersamaan dengan kegiatan posyandu Balita.
Stunting sendiri merupakan masalah kekurangan gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak yang lebih rendah dari usianya. Stunting ini adalah masalah kesehatan yang masih banyak ditemukan di negara berkembang, termasuk Indonesia.
Berdasarkan hasil survei di Desa Pokak, terdapat 1 kasus baru stunting di Desa Pokak, banyak balita yang memiliki risiko terkena stunting, dan juga kurangnya pengetahuan Ibu dari balita mengenai stunting dan asupan gizi yang seimbang. Oleh karena itu, dilakukan penyuluhan pencegahan stunting pada anak untuk meningkatkan pengetahuan ibu mengenai stunting dan juga mencegah terjadinya stunting.
Poster Pencegahan Stunting
Kegiatan diawali dengan mempersiapkan tempat untuk melaksanakan penyuluhan. Selanjutnya memberikan himbauan kepada ibu-ibu dari balita untuk ketersediaan waktunya mengikuti penyuluhan. Kegiatan penyuluhan dimulai setelah mengumpulkan sekitar 15 ibu dari balita.
Penyuluhan berisi dengan menjelaskan mengenai stunting secara umum, ciri-ciri anak yang terkena stunting, penyebab, dan pencegahan dari stunting. Lalu dijelaskan juga mengenai Isi Piringku yang berisi tentang porsi makan anak yang seimbang sesuai dengan umurnya.
Antusiasme dari ibu-ibu sangat tinggi dengan adanya beberapa pertanyaan yang diajukan untuk menambah pengetahuan seputar pencegahan stunting dan gizi seimbang. Kegiatan penyuluhan diakhiri dengan memberikan poster pencegahan stunting dan Isi Piringku kepada kader posyandu sebagai pedoman untuk menyampaikan kembali informasi yang sudah didapat
Felicia Annabel Daonna Tampubolon
Mahasiswa Kedokteran Undip