Campusnesia.co.id - Hallo sobat campusnesia, kali ini kami akan berbagi tips membuat menu makanan yang bisa di simpan lama yaitu sambel pecel. Bumbu pecel atau sambel pecel bisa disimpan atau bertahan dalam jangka waktu lama. Bumbu pecel bisa di padukan dengan berbagai sayuran, aneka gorengan dan sate-satean, biasanya diarea pulau jawa disebut dengan istilah nasi pecel yang merupakan menu makanan yang terkanal murah, enak dan menyehatkan.
Pecel merupakan racikan beragam sayuran rebus khas Jawa yang disiram bumbu kacang kental. Rasa renyah segar sayuran dipadukan dengan gurih, pedas dan manis bumbu pecel, rasanya sangat sedap. Racikan sayuran bisa disesuaikan dengan selera sobat campusnesia. Biasanya jika kita beli bisa dilengkapi dengan rempeyek, kerupuk atau tempe atau tahu bacem, berbagai jenis gorengan dan sate-satean.
Jika sobat campusnesia tertarik untuk membuat sambel pecel sendiri dirumah atau dikosan, berikut bahan-bahan yang perlu sobat campusnesia perlu siapkan:
Bahan-bahan dalam pembuatan bumbu pecel:
• 250g kacang tanah
• 3 lembar daun jeruk
• 50g gula jawa, sisir halus
• 2 sdm asan jawa
Bumbu Halus:
• 10 buah cabe merah keriting
• 5 buah cabe rawit merah
• 4 siung bawang putih
• 2 cm kencur
• 1 sdt terasi goreng
• 1 sdt garam
• Kaldu bubuk atau penyedap secukupnya
Cara Membuat Bumbu Pecel tahan lama:
1. Sebelum digoreng, pilah kacang tanah yang bagus untuk pecel, kemudian buang bagian kacang yang berukuran kecil, busuk atau rusak agar saat digoreng tidak gosong yang bisa membuat bumbu memiliki rasa pecel pahit.
2. Goreng atau sangrai kacang tanah hingga matang. Kemudian angkat dan tiriskan lalu diamkan hingga dingin.
3. Tumbuk kacang tanah dengan cobek atau bisa menggunakan blender. Setelah halus taruh dalam wadah.
4. Untuk bumbu halusnya goreng cabe, bawang putih dan kencur hingga layu. Kemudian angkat dan tiriskan. Lalu ulek hingga dirasa halus masukan gula jawa, garam, penyedap dan daun jeruk tumbuk hingga halus. (untuk tingkat kepedasan sobat campusnesia bisa menyesuaikan sesuai selera).
5. Campurkan Bumbu Halus dengan kacang halus, asam jawa lalu aduk hingga benar-benar rata dan menyatu.
6. Supaya bisa lebih tahan lama sobat campusnesia bisa menumis dengan sedikit minyak goreng campuran bumbu halus tadi hingga aromanya harum. Jika akan disimpan, kemas dalam wadah bertutup rapat. Taruh dalam lemari es agar tahan lama.
7. Bumbu pecel siap digunakan yang selanjutnya bisa dipadupadankan dengan sayuran rebus. Saat akan digunakan ambil bumbu pecel secukupnya dan aduk dengan air hangat hingga menjadi bumbu pecal yang kental.
Itulah tadi resep simple membuat sambel/bumbu pecel yang bisa tahan lama, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Penulis
Wulan Sari