Healing Cari Buku di Gramedia Setiabudi Tembalang Semarang



Campusnesia.co.id - Walau sudah buka sejak bulan Mei 2022 lalu, saya baru berkesempatan main ke Gramedia Setiabudi Semarang di bulan Oktober ini, mumpung hari minggu dan libur kerja saatnya healing muter-muter nyari buku yang menarik jadi bahan bacaan.

Berkendara dengan motor Honda Beat merah putih keluaran tahun 2018, dari arah Banjarsari saya memilih lewat bawah lorong tol, depan apartemen Cordova yaitu jalan Bukit Raya, keluar tepat samping SPBU dan Burger King jadi tingga belok kiri tanpa harus menyeberang.

Alamat Gramedia Setiabudi Tembalang Semarang tepatnya di Jalan Setia Budi No.54, Tinjomoyo, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50262.

Buka setiap hari dari jam 09.00 hingga 21.00 wib, bahkan saat tanggal merah dan hari libur juga buka saat saya tanya ke mbak kasirnya.

Ada dua lantai seperti di Gramedia Simpang Lima Semarang, lantai satu tempat stationary, tas, mainan dan lain, lain dan area buku ada di lantai dua.


Koleksinya cukup lengkap, dari novel, komik, agama, politik, anak, buku sekolah dan sebagainya. Niatnya mau nyari komik, novel dan buku pengembangan diri, namun cuma nemu satu judul buku yang cocok di hati yaitu 40 Hal yang tidak dijelaskan untuk meraih kesuksesan.

Dan nemu sebuah referensi novel terjemahan dari jepang berjudul Pembaca Bintang di Kedai Kopi Bulan Purnama yang rencananya akan saya beli di bulan depan saat gajian.

Hal yang saya kangeni di Gramedia itu adalah suasananya, aroma buku yang khas dan musik kalem yang kadang bikin ngantuk saking betahnya.

Belum lagi kalau beruntung sedang ada bazar buku dengan harga promo, wah bisa khilaf belanja banyak judul buku dan bsia ditebak sering kali harus nganggur lama nunggu jadwal dibaca.

Harga dari sekian judul buku bisa saya rata-rata dari 15.000 hingga di atas seratusan ribu, so masih sangat terjangkau sebagai investasi isi kepala.

Demikian tadi sobat Campusnesia, pengalaman saya main ke Gramedia Setiabudi yang baru, lebih dekat dari Tembalang gak perlu lagi harus ke semarang bawah.

Semoga bermanfaat sampai jumpa.


penulis
Nandar



===
Baca juga:

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon