Info Seputar Pengertian, Tujuan dan Fungsi LKMM Bagi Mahasiswa

 

 
Campusnesia.co.id - Oke karena banyak sekali yang bertanya tentang apa dan fungsi LKMM Dasar, kami coba hadirkan informasi yang berkaitan dengan LKMM mulai dari LKMM Pra-Dasar, LKMM Dasar, LKM Menengah dan LKMM Lanjut. Tanpa basa-basi ini dia informasinya.
 
Pengembangan kemahasiswaan adalah suatu upaya yang dilakukan dengan penuh kesadaran, berencana, teratur, terarah, dan bertanggung jawab untuk mengembangkan sikap, kepribadian, pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam mendukung kegiatan kurikuler untuk mencapai tujuan pendidikan nasional.
 
Salah satu bentuk upaya atau pengembangan tersebut adalah pemberian bekal pengetahuan, keterampilan dan sikap dalam manajemen organisasi mahasiswa baik intra maupun antarperguruan tinggi yang diberi nama Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM).
 
A. Apa itu LKMM?
Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM) adalah kegiatan salah satu bentuk upaya untuk memberi bekal pengetahuan dan keterampilan manajerial untuk mengelola berbagai organisasi kemahasiswaan perlu dimiliki oleh para mahasiswa, terutama para mahasiswa yang terlibat langsung dan aktif di dalam kepengurusan organisasi kemahasiswaan baik di tingkat program studi, fakultas, maupun di tingkat universitas yang difasilitasi Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti)
 
B. Apa Fungsi dan Tujuan LKMM?
LKMM bertujuan membekali mahasiswa dengan kemampuan memimpin dengan cara memberikan kesempatan kepada mereka untuk mengembangkan kemampuan manajerial. Secara khusus tujuan tersebut di atas dapat di jabarkan sebagai berikut:

1. Mahasiswa memiliki keterampilan manajerial yang sepadan dengan tingkat
tanggung jawabnya masing-masing.

2. Mahasiswa memiliki tanggung jawab, jujur, sikap mandiri, kemampuan
bekerjasama, dan jiwa kewirausahaan karena kemampuannya berorganisasi.

3. Mahasiswa memiliki dan mampu mengembangkan sikap yang berorientasi pada
prestasi dan pencapaian hasil yang sebaik mungkin.

4. Mahasiswa mampu menerapkan dan mengembangkan kemampuannya untuk
berpikir secara ilmiah dalam praktek berorganisasi.

5. Mahasiswa mampu menerapkan kesadaran berbangsa dan bernegara serta rasa
cinta tanah air.

6. Mahasiswa memiliki kompetensi yang utuh. 
 
C. Apa Saja Jenis LKMM?
Saat ini terdapat empat jenis LKMM, yaitu LKMM Pra-Dasar, Dasar, Menengah dan Lanjut. LKMM Pra-Dasar berdurasi 19 Jam untuk membekali mahasiswa baru dengan keterampilan dasar dalam berkomunikasi, mengenal potensi diri, mengembangkan sifat kritis dan memposisikan diri secara efektif dalam organisasi kemahasiswaan. 
 
1. Tingkat Pradasar
LKMM Pra-Dasar berdurasi 19 Jam untuk membekali mahasiswa baru dengan keterampilan dasar dalam berkomunikasi, mengenal potensi diri, mengembangkan sifat kritis dan memposisikan diri secara efektif dalam organisasi kemahasiswaan.
 
Tujuan LKMM Tingkat Pradasar adalah membekali mahasiswa baru dengan keterampilan dasar dalam berkomunikasi, mengenal potensi diri, mengembangkan sifat kritis dan memposisikan diri secara efektif dalam organisasi kemahasiswaan. Adapun kurikulum minimal yang ditentukan adalah sebagai berikut. 
 

 

2. Tingkat Dasar
LKMMTingkat Dasar berdurasi 27 Jam untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan menyelenggarakan kegiatan kemahasiswaan dengan perencanaan dan sistematika yang baik.
 
Tujuan LKMM Tingkat Dasar adalah membekali mahasiswa dengan keterampilan menyelenggarakan kegiatan kemahasiswaan dengan perencanaan dan sistematika yang baik, dengan kurikulum minimal sebagai berikut:
 

 
3. Tingkat Menengah
LKMM Tingkat Menengah berdurasi 51 Jam yang terdiri atas 6 Materi atau bahan kajian untuk membekali mahasiswa dengan wawasan dan keterampilan mengkoordinasi dan membina tim kerja dalam suatu kelembagaan.
 
Tujuan LKMM Tingkat Menengah adalah membekali mahasiswa dengan wawasan dan keterampilan mengkoordinasi dan membina tim kerja dalam suatu kelembagaan serta membentuk/ mengembangkan organisasi dengan kurikulum minimal sebagai berikut:



4. Tingkat Lanjut 
LKMM Tingkat Lanjut di sebut pula Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa Kader Bangsa berdurasi 38 Jam bertujuan membekali mahasiswa dengan wawasan dan keterampilan mengelola opini publik (wacana). Adapun kurikulum minimalnya adalah sebagai berikut:



 
Dengan bekal yang diberikan di dalam LKMM diharapkan mahasiswa sebagai insandewasa tidak hanya menjadi pemimpin yang baik, tetapi juga yang mempunyai kompetensi yang sesuai dengan tuntutan pembangunan dan masyarakat di masa mendatang.
 
Bagaimana sobat Campusnesia? apakah rasa penasaran dan pertanyaanmu seputar apa itu LKMM, apa fungsi LKMM sudah terjawab? semoga ya.

  

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon