6 Manfaat Ikut Lomba untuk Mahasiswa



Campusnesia.co.id - Halo sobat campusnesia, siapa nih yang kepengin jadi mahasiswa berprestasi alias MAPRES? Namanya juga mahasiswa berprestasi, pasti salah satu syarat terpenting yang harus kamu miliki adalah prestasi. Salah satu prestasi atau kemampuan yang yang diunggulkan tersebut bisa berupa kejuaraan lomba atau kompetisi di tingkat provinsi, nasional, dan internasional untuk bidang apapun seperti lomba karya tulis, debat, olahraga, dan masih banyak lagi. 

Terus, kenapa sih mahasiswa berprestasi harus punya kejuaraan lomba?? Emang seberapa besar manfaat mahasiswa ikut lomba-lomba?? Nah, ngomong-ngomong soal lomba atau kompetisi pasti nggak asing lagi buat kamu yang pernah bahkan sering ikutan. Manfaat yang bisa kamu dapat nggak main-main lho.... ngga percaya?? Nihh kamu simak 6 manfaat lomba untuk mahasiswa berikut:

1. Meningkatkan kemampuan bidang
Belajar di kelas saja tidak akan cukup untuk kamu menguasai bidangmu secara luas dan mendalam. Dengan mengikuti banyak perlombaan kamu bisa meningkatkan kemampuan bidang yang ingin kamu dalami. Misalnya kalau kamu suka menulis artikel ilmiah dan ingin bisa meningkatkan kemampuan itu, kamu wajib banget untuk ikut perlombaan seperti karya tulis ilmiah, essay dan lain lain.

Loh kok bisa sih? Yang pasti, dengan sering mengikuti perlombaan kamu akan berusaha untuk mendapatkan target juara. Nah, untuk mendapatakan target itu kamu akan berusaha dan belajar lebih keras untuk membuat tulisan yang baik. Di situlah kemampuanmu akan semakin terasah dan meningkat.

2. Meningkatkan softskill
Selain meningkatkan kemampuan bidang, sering ikut dalam perlombaan juga bisa meningkatkan softskill kamu lohhh.. iya soalnya kamu bakal punya kesempatan buat lebih meng explore bakat terpendamu :) Ga percaya? Nihh, misalnya kamu orangnya pendiam dan pemalu, ketika kamu mengikuti perlombaan seperti karya tulis dimana di dalamnya ada penyampaian materi dengan presentasi, nah disitu kamu bisa mulai berlatih untuk berbicara didepan orang banyak atau public speaking dan menambah rasa percaya diri. 

Yang seperti itu bisa kamu latih terus dengan banyak mengikuti perlombaan. Tapi perlu diingat juga, softskill ini sangat mahal lho, dan engga bakal kalian dapetin hanya dengan belajar di kelas kuliah. Selain itu, softskill sangat berguna buat kamu ketika sudah bekerja.

3. Menambah pengalaman
Aktif mengikuti perlombaan juga bisa menambah banyak pengalaman. Misalnya kalau kamu kalah di salah satu perlombaan kamu bisa belajar dari kekalahan sebelumnya, kenapa bisa kalah?, apa kekuranganya?, dan setelah itu kamu berusaha memperbaikinya lagi. Jadi dengan itu kamu bisa membiasakan diri untuk menerima hasil yang kamu peroleh, menilai kekurangan dan kelebihan diri, dan tentunya melatih diri untuk selalu berusaha lebih baik.

4. Memperluas relasi pertemanan
Siapa sih yang gak kepengin punya temen banyak? Dengan sering ikut serta dalam perlombaan kamu bisa memperluas relasi pertemanan lohh. Kamu bakal dapet temen baru yang lebih berpengalaman dan nantinya bisa saling bertukar ilmu.

5. Mendapatkan hadiah dan sertifikat
Ketika kamu mengikuti suatu perlombaan salah satu tujuan yang ingin kamu dapatkan yaitu hadiah. Nah, kamu bisa dapetin hadiah itu kalau kamu bisa menjadi juara. Selain itu, kamu juga bakal dapetin mendali, piala, maupun penghargaan lainya. Terus kalau kalah bagaimana?? Nah, jangan khawatir kalau kamu kalah kamu juga tetep dapet sertiikat keikutsertaan sebagai peserta yang bisa kamu gunakan sebaga poin keaktifan di kampusmu. Tetapi ingat tujuan lomba itu bukan hadianya aja yaa, banyak ilmu yang bisa kamu dapetin jadi jangan disia-siakan :)

6. Berkesempatan besar menjadi mahasiswa berprestasi (Mapres)
Nah yang terakhir ini bisa kamu dapetin kalau kamu sudah pernah juara di berbagai perlombaan (iyaa serius di berbagai perlombaan :D ). Karena untuk menjadi mahasiswa berprestasi kamu harus benar-benar menjadi mahasiswayang memiliki banyak prestasi. Jadi kalau kamu benar-benar bermimpi menjadi mapres mulai dari sekarang kamu harus mempersiapkan semua kemampuanmu, dan lakukan dengan penuh semangat serta tekun sesuai dengan bakat dan passion yang kamu miliki.
Itu saja dari saya, semoga tulisan ini bermanfaat. Semangat :).

Penulis: Aris Budiman
*Artikel ini merupakan bagian dari program magang online Campusnesia

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Silahkan komen guys..
EmoticonEmoticon