Campusnesia.co.id – Sobat campusnesia kita punya kolom baru namanya Nonton Ulang, segmen yang membahas film-film lawas yang ditonton ulang dan kita ulas dari sudut pandang kekinian. Pada episode pertama ini film yang akan kita tonotn ulang adalah film superhero yang cara penyajianya berbeda dengan kebanyakan super hero yang pernah ada seperti Marvel Cinematic Universe atau DC Universe. Judulnya Unbreakable naskah dan sutradara oleh M. Night Shyamalan rilis pada tanggal 22 November tahun 2000 sudah 10 tahun yang lalu dengan durasi 106 menit.
Pemeran Film Unbreakable
Bruce Willis sebagai David Dunn, mantan pemain american football yang menjadi penjaga keamanan yang dapat melihat visi kejahatan yang dilakukan oleh siapa pun yang disentuhnya dan memiliki kekuatan dan daya tahan manusia super tetapi lemah berada di air karena takut tenggelam.
Davis Duffield memerankan David yang berusia 20 tahun. Samuel L. Jackson sebagai Elijah Price / Mr. Glass, seorang ahli teori buku komik yang memiliki osteogenesis imperfecta Tipe I dan dinyatakan sebagai orang di belakang insiden kecelakaan kereta api.
Johnny Hiram Jamison memainkan Elijah yang berusia 13 tahun. Robin Wright Penn sebagai Audrey Dunn, istri David yang bekerja sebagai ahli terapi fisik. Laura Regan berperan sebagai Audrey yang berusia 20 tahun.
Spencer Memperlakukan Clark sebagai Joseph Dunn, putra David yang percaya bahwa ayahnya adalah seorang pahlawan super. Charlayne Woodard sebagai Ny. Price, ibu Elijah.
Jalan Cerita
Biang kerok di film ini adalah Elijah Price / Mr. Glass, seorang ahli teori buku komik yang memiliki osteogenesis imperfecta Tipe I. Dia percaya kalau ada orang terlemah seperti dirinya pasti ada manusia terkuat di dunia, super hero ada di dunia nyata.
Untuk membuktikan keyakinannya ia menjadi dalang dari serangkaian kecelakaan yang terjadi di sana, mengorbankan ratusan orang tidak bersalah dalam insiden kecelakaan mobil, kereta dan pesawat.
Hingga ada satu orang yang dalam rangkaian ketiga kecelakaan tadi berhasil selamat tanpa cedera sedikitpun yaitu David Dun. David Dun sendiri tidak menydari kekuatan yang dimiliki dan tidak percaya, hingga akhirnya ia mencoba membuktikan dengan menelusuri rimayat kesehatanya, ternyata selama hidup ia belum pernah sakit, mampu mengangkat puluhan barbel beban dan hampir saja melakukan percobaan penembakan sendiri.
Selain memiliki ability berupa kuat dan tidak terluka, David Dun juga bisa mengetahui kejahatan seseorang jika bersentuhan, semacam indera keenam. Kemampuan ini ia sadari tatkala berada dikerumunan dan saat menjalani pekerjaannya sebagai sekuriti.
Suatu hari ketika ia sudah yakin bahwa ia memang punya kekuatan super, david dun kembali mendatangi Elijah. Saat berjabat tangan ia tahu bahwa selama ini aktor intelektual dibalik serangkain kecelakaan yang ia alami adalah Elijah. David Dun memutuskan melaporkan ke pihak polisi dan Elijah di penjara di sel tahanan khusus orang gangguan jiwa.
Menurut saya, walau tidak penuh aksi baku hantam ala captain amerika atau superman Unbreakble sesuai genrenya superhero thriller sangat menarik ditonton. Kita disajikan superhero yang lebih manusiawi dan bisa diterima nalar. Plot cerita konspirasinya juga menarik sebagai Plot Twist. Unbreakable adalah bagian dari Eastrail 177 Trilogy yang dikemudian hari kita disajikan film Split yang rilis tahun 2016 dan Glass sebagai penutup pada tahun 2019 yang lalu. Selamat menonton, semoga bermanfaat. Sampai jumpa.
Penulis
Nandar