Unissula Raih Dana Hibah Tertinggi se-PTS di Jateng


Sebanyak 83 judul penelitian Dosen Unissula mendapat perhatian pemerintah dengan mendapat dana hibah dari Kemristekdikti. Penelitian tersebut juga menjadi yang terbanyak menerima kucuran anggaran pusat untuk PTS di Jateng.

“Kami bersyukur olah karsa, cipta dan rasa di bidang intelektualitas ini mendapat perhatian penuh otoritas pendidikan tinggi.Kementrian bahkan  menyetujui pemberian dana hibah untuk 83 judul riset yang kami usulkan,”tutur Rektor Anis Malik Thoha usai serah terima berkas pengumuman judul penelitian yang dilansir Kemristekdikti di gedung rektorat.Berkas diserahkan kepada Ketua LPPM Heru Sulistyo disaksikan Wakil Rektor M Hadin. Hadir Kabid Penelitian LPPM Heni SIW, Kabid Publikasi Ruseno Arjanggi dan Kepala UPT Humas Dedi S.

Sedangankan Rektor Unissula, Anis Malik Thoha Lc MA PhD menambahkan bahwa pengumuman yang dilansir kementerian menjadi pelecut semangat dalam usaha memperkuat mutu riset dan pengabdian masyarakat. Selain karena jumlah riset selalu naik  juga persetujuan untuk kegiatan pengabdian masyrakat bertambah banyak dari waktu ke waktu.Tahun lalu kampus ini yang masuk katagori utama untuk jenis penelitiannya mencapai 62 judul proposal. Tahun ini  judul riset yang disetujui akhirnya naik sebanyak 21 buah sehingga total menjadi 83 rencana penelitian,”imbuhnya.

Heru Sulistyo menambahkan tak hanya pada bidang riset, kampus ini juga berhak atas dana untuk kegiatan pengabdian masyarakat.Total anggaran hibah yang akan dikucurkan mencapai total 86 jenis kegiatan. Semuanya bermanfaat mendorong aktivitas Tri Dharma Perguruan Tinggi (PT) terutama untuk penelitian dan pengabdian di tengah rakyat.

“Hanya saja untuk total anggaran yang akan dikucurkan untuk kami belum ada pengumuman resmi.Masih menunggu MoU pihak Kopertis Wilayah VI dengan Kementrian,”urainya.Namun sebagai gambaran Unissula pada tahun lalu menerima dana hibah mencapai Rp 3,4 miliar.Adapun tahun ini diperkirakan nilainya diatas Rp 4 miliar.

sumber: http://unissula.ac.id/unissula-raih-dana-hibah-tertinggi-se-pts-di-jateng/

Artikel Terkait

Previous
Next Post »