Campusnesia.co.id - Beastudi Etos sebagai program investasi sumber daya manusia untuk mahasiswa berprestasi dengan keterbatasan ekonomi yang berfokus kepada pembinaan, pendampingan, dan pemberdayaan terus berupaya untuk mewujudkan visi terdepan dalam membentuk sumber daya manusia unggul dan mandiri.
Salah satu upaya untuk mewujudkan visi tersebut, Beastudi Etos memiliki beberapa karakter yang akan dibentuk, yaitu Pemuda Kontributif (Pemimpin, Unggul, Mandiri, Disiplin, Akhlak Islami dan Konributif). Guna pemenuhan karakter tersebut, Beastudi Etos mendorong penerima manfaat untuk bisa memenuhi karakter tersebut.
Dalam berbagai event kompetisi, penerima manfaat Beastudi Etos berusaha untuk turut andil dalam meningkatkan kapasitas diri mereka. Salah satunya penerima manfaat Beastudi Etos Wilayah Semarang yang merupakan mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Undip, Arroyan Suwarno merupakan Juara II dalam kompetisi Mahasiswa Berprestasi tingkat Fakultas yang baru saja digelar pada 30 Maret 2015. Royan, begitu panggilan akrabnya, berhasil melalui seleksi dari tingkat jurusan hingga tingkat fakultas dengan karya tulis Chitosan sebagai Pereduksi Kadar Logam pada Daging Sapi.
Selain Arroyan Suwarno, Etoser 2012 lain yaitu Septi Ayu Azizah juga mengikuti ajang kompetisi Mahasiswa Berprestasi. Setelah melalui seleksi tingkat jurusan dan fakultas, Septi mendapat Juara Harapan I Mahasiswa Berprestasi Fakultas Ilmu Budaya Undip.
Karya tulis yang disusun oleh Septi berjudul Improvement of Dolly Women Quality through the Women’s School Based Self-Reliance. Beberapa prestasi yang diraih ini merupakan sarana untuk dapat memberikan kebermanfaatan lebih kepada orang lain. Selamat dan Sukses.
Pembaca
Siti Aminah Yendi
sumber: http://jateng.dompetdhuafa.org/etos-mawapres/